Hadiri Pelantikan MUI Tingkat Kecamatan Indramayu Camat Indra Mulyana: MUI Mitra Pemerintah

DISKOMINFO INDRAMAYU – Majelis Ulama Indonesia (MUI) merupakan mitra strategis bagi pemerintah dalam membangun bangsa. MUI sebagai kumpulan alim ulama memiliki peranan sangat penting dan dibutuhkan dalam membangun bangsa, khususnya di bidang sosial keagamaan.

Hal tersebut disampaikan Camat Indramayu Indra Mulyana usai menghadiri pengukuhan Pengurus MUI Tingkat Kecamatan Indramayu Masa Khidmat 2022-2027, Rabu (25/1/2023).

“Saya merasakan betul peranan MUI dalam menciptakan suasana yang kondusif dan positif di masyarakat,” Ungkapnya.

Di tempat yang sama, Ketua Dewan Pertimbangan MUI Tingkat Kabupaten Indramayu H. Mahfudz, dalam arahannya menyampaikan, guna terjalinnya hubungan yang harmonis, MUI Kecamatan Indramayu harus memiliki modal 3K yakni Kemitraan, Koordinasi, dan Kerjasama.

“Dengan 3K, insya Allah akan terjalin hubungan yang strategis, yang dapat memberi manfaat pada umat, sehingga MUI juga turut berkontribusi dalam pembangunan,” tandasnya.

Saat Dihubungi Diskominfo Indramayu, Jumat (27/1/2023), Indra menuturkan, saat terjadi pandemi Covid-19, dirinya merasa terbantu dengan adanya MUI dalam memberikan sosialisasi kepada masyarakat, terutama pada pelaksanaan ibadah di tempat umum namun juga tetap memperhatikan agar Covid-19 tidak meluas.

“Kami sangat merasa terbantu dengan kehadiran MUI, terutama saat Covid-19 merebak,” tuturnya.

Diharapkan Indra, Pengurus MUI Tingkat Kecamatan Indramayu yang baru saja dilantik dapat bersinergi dengan pemerintah untuk menyukseskan program pembangunan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu, khususnya dalam mewujudkan nilai-nilai Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat).

“Semoga MUI dapat bersinergi dengan Pemkab Indramayu dalam menyukseskan program pembangunan,” harapnya

Sementara itu, Ketua MUI Kecamatan Indramayu Masa Khidmat 2022-2027, K.H. Djunaedi menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah yang telah memberikan kepercayaan kepada MUI sebagai mitra pemerintah. Dirinya berjanji akan senantiasa melakukan koordinasi dengan pemerintah, khususnya dalam menjawab kebutuhan dan persoalan yang ada di masyarakat.

“Kami akan terus berkoordinasi dengan pemerintah guna menjawab persoalan di masyarakat,” pungkasnya. (FKR/MTQ—Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

BERITA TERKAIT