Camat Pasekan Salurkan Bantuan Dari Bupati Nina Agustina Bagi Korban Kecelakaan

DISKOMINFO Indramayu — Camat Pasekan Haryono mengunjungi kediaman Ajeng Kamaratih, murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) Karanganyar II Kecamatan Pasekan Kabupaten Indramayu yang mengalami kecelakaan.

Kunjungannya bersama Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Baman di kediaman Ajeng Kamaratih ini untuk menyalurkan bantuan berupa bingkisan dan uang tunai yang berasal dari Bupati Indramayu Nina AgustinaDa’i Bachtiar.

Saat berkunjung, Camat Pasekan Haryono menyampaikan salam dan do’a dari Bupati Nina Agustina untuk kesembuhan Ajeng Kamaratih sehingga kemudian bersemangat untuk kembali belajar di sekolah dan bermain dengan teman-temannya.

“Bupati menyampaikan salam semoga bermanfaat dan semoga cepat sembuh dan bisa beraktifitas belajar kembali serta bertemu sama teman bermain di sekolah,” katanya saat dikonfirmasi Diskominfo Indramayu, Selasa (24/1/2023).

Pihaknya sebelumnya juga telah melakukan survei lokasi tempat terjadinya kecelakaan yang menimpa Ajeng Kamaratih. Diketahui Ajeng Kamaratih mengalami kecelakaan tepat di depan sekolahnya.

Bangunan SDN Karanganyar II memang berada di samping jalan. Halaman sekolah yang sangat berdekatan dengan jalan berpotensi menyebabkan kecelakaan. Untuk meminimalisir terjadinya peristiwa serupa, rencananya SDN Karanganyar II akan direlokasi di Blok Rades Desa Karanganyar Kecamatan Pasekan.

“Kami mensurvei lokasi tempat kejadian kecelakaan di SDN Karanganyar II yang memang hasil pantauan tidak mempunyai halaman sekolah dan halamannya menyatu dengan jalan raya. Kami juga mensurvei tempat rencana relokasi SDN Karanganyar II di blok Rades Desa Karanganyar Kecamatan Pasekan,” ujarnya. (R/MTQ—Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

BERITA TERKAIT